Rabu, 06 Juni 2012

UAS Sosiologi

1. Pengertian sosiologi sebagai ilmu pengetahuan!
Sosiologi merupakan sebuah pengetahuan kemasyarakatan yang tersusun dari hasil pemikiran ilmiah dan dapat dikontrol secara kritis oleh orang lain.


2. Faktor pendorong lahirnya ilmu sosiologi!
Akibat adanya perubahan tingkah laku masyarakat yang mencolok


3. Metode pengumpulan data :
a. Observasi : Terjun langsung untuk melihat atau mengamati suatu kasus

  • Simulasi : Metode pelatihan yang meragakan sesuatu dalam bentuk tiruan yang mirip dengan keadaan sesungguhnya
  • Partisipasi : Ikut serta dalam suatu kegiatan
b. Wawancara : Tanya jawab dengan seseorang yang diperlukan untuk dimintai keterangan atau pendapatnya mengenai suatu hal
c. Survey : Pengamatan langsung ke satu lokasi
d. Angket : Daftar pertanyaan tertulis mengenai suatu masalah dengan ruang untuk jawaban bagi setiap pertanyaan
e. Komparatif : Pengamatan dengan membandingkan antara bermacam-macam masyarakat dan bidang-bidang untuk memperoleh hasil sebagai petunjuk tentang perilaku masyarakat
f. Metode deduktif : Metode yang dimulai dari hal-hal yang berlaku umum untuk menarik kesimpulan yang bersifat khusus
g. Metode induktif : Metode yang mempelajari suatu gejala khusus untuk mendapat kesimpulan yang bersifat umum
h. Metode kualitatif : Metode yang menggunakan cara kerja dengan menjabarkan hasil penelitian berdasarkan penelitian dan pemaknaan terhadap data yang diperoleh
i. Metode kuantitatif : Metode yang digunakan peneliti dengan mengutamakan bahan-bahan penelitian dengan menggunakan angka, tabel, skala, dll.

4. Pihak yang menetapkan masalah sosial adalah pemimpin dalam suatu kelompok masyarakat.

5. Ramalan dalam ilmu sosiologi digunakan sebagai bahan untuk

6. Manfaat ilmu sosiologi adalah untuk menemukan sebab akibat terjadinya masalah sosial dalam tahap pembangunan.

7. Penelitian terapan bertujuan untuk memecahkan masalah yang dihadapi oleh masyarakat atau pemerintah

8. Tahapan-tahapan pembangunan masyarakat : 
a. Perencanaan : Pada tahap ini diadakan identifikasi terhadap berbagai kebutuhan masyarakat, pusat perhatiannya, stratifikasi sosial pusat kekuasaan maupun saluran komunikasi
b. Penerapan/pelaksanaan : Pada tahap ini perlu diadakan persyaratan kekuatan sosial dalam masyarakat
c. Evaluasi : Diadakan analisis terhadap efek pembangunan sosial

9. Manfaat penelitian dalam pembangunan :
a. Struktural : Mencakup perencanaan, pembentukan, dan evaluasi terhadap lembaga-lembaga sosial
b. Spiritual : Mencakup watak dan pendidikan dalam penggunaan cara-cara berpikir ilmiah


10. Masalah lingkungan hidup :
a. Lingkungan fisik : Semua benda mati yang ada di sekeliling manusia
b. Lingkungan biologis : Segala sesuatu di sekeliling manusia yang berupa organisme yang hidup
c. Lingkungan sosial : Terdiri atas individu atau kelompok yang berada di sekitar manusia
d. Lingkungan budaya : Segala sesuatu di sekeliling manusia yang berupa hasil-hasil kebudayaan manusia

11. Ciri-ciri sosilogi sebagai ilmu :
a. Empiris : Didasarkan pada observasi dan akal sehat yang hasilnya menduga-duga
b. Teoritis : Selalu berusaha menyusun abstraksi dari hasil observasi yang konkret
c. Komulatif : Disusun atas dasar teori-teori yang sudah ada kemudian diperbaiki untuk memperkuat teori-teori lama
d. Nonetis : Pembahasan suatu masalah tetapi tidak mempersoalkan baik dan buruk

12. Sosiologi sebagai ilmu murni : Sosiologi bertujuan untuk menggambarkan dan membentuk pengetahuan secara abstrak guna mempertimbangkan mutunya.

13. Sosiologi sebagai ilmu terapan : Sosiologi bertujuan mencari cara-cara penggunaan pengetahuan ilmiah untuk memecahkan masalah praktis. 


14. Metode rasional : Metode yang mengutamakan penalaran dan logika

15. Kajian sosilogi dalam bidang ekonomi : berhubungan dengan produksi, distribusi, dan penggunaan sumber-sumber kekayaan alam.

16. Objek kajian sosiologi : masyarakat

17. Masalah keteraturan lingkungan sosial dapat dilakukan dengan pengendalian sosial

18. Pengambilan data :
a. Primer : Diambil secara langsung
b. Sekunder : Diambil secara tidak langsung

19. Pengertian masalah sosial : Suatu kondisi yang terlahir dari sebuah keadaan masyarakat yang tidak ideal.

20. Fungsi sosiologi dalam pembangunan :
a. Mengetahui pola interaksi sosial
b. Kelompok sosial yang menjadi bagian dari masyarakat
c. Kebudayaan yang berintikan nilai-nilai
d. Lembaga-lembaga yang merupakan kesatuan kaidah yang berkisar pada kebutuhan dasar manusia
e. Stratifikasi sosial

21. Penyebab terjadinya masalah sosial :
a. Faktor ekonomis : kemiskinan, pengangguran
b. Faktor biologis : penyakit dan kesehatan tubuh
c. Faktor biopsikologis : penyakit saraf, bunuh diri, disorganisasi jiwa
d. Faktor kebudayaan : perceraian, kejahatan, kenakalan anak-anak


Tidak ada komentar:

Posting Komentar